Kamis, 20 Januari 2011

MONITOR

       Agar pengguna dapat berkomunikasi dengan komputer maka diperlukan alat yang dapat menampilkan apa yang dikatakan oleh komputer. Alat tersebut adalah monitor. Melalui monitor komputer akan menampilkan apa yang dikehendaki, apa yang dikerjakan dan hasil dari apa yang dikerjakan.


      Untuk dapat menampilkan itu semua, monitor harus dihubungkan ke komputer melalui display adapter. Seperti halnya display adapter, monitor pun telah mengalami banyak perubahan. Mulai dari monitor monokrom yang hanya mampu menampilkan teks berwarna hijau, dan kemudian monitor CGA dan EGA yang mampu menampilkan teks tapi juga mampu menampilkan grafis/gambar berwarna. Monitor VGA pun telah berkembang menjadi monitor SVGA yang mampu menampilkan gambarlebih tinggi resolusinya. Bahkan dari ukuran fisik monitor telah banyak perkembangan. Saat ini sudah banyak ditemui monitor berukuran 15", bahkan lebih besar lagi. Mulai dari monitor dengan kontrol analog sampai monitor dengan kontrol digital.
sumber: Pedoman Praktis Perakitan dan pengelola perangkat Komputer / Salemba Infotek

1 komentar:

resepumiku mengatakan...

Klo Generasi manusia gimana buatnya bukk???

Posting Komentar